Berita & Acara
img-4

Animasi, Life Skill Kekinian Asah Kreativitas

10 March 2021

Animasi, menjadi salah satu kegiatan soft skill yang diberikan pada kegiatan life skill setiap minggunya di Junior High School. Kamis, 4 Maret 2021 siswa diperkenalkan membuat animasi sederhana, kali ini menunggunakan aplikasi Stick Nodes.

 

Stick Nodes Pro Stickfigure Animator adalah sebuah aplikasi animator yang akan memberi penggunanya tongkat angka untuk bekerja dengan proyek animasi. Dari aplikasi ini, pengguna yaitu siswa kelas 7 dan 8 dapat membuat film, klip, dan bahkan serangkaian karya sendiri.

 

img-5

 

Dibimbing oleh coach yang sudah ahli di bidang animasi, siswa dibagi menjadi beberapa kelompok. Dengan menggunakan Zoom mereka dibagi menjadi beberapa kelompok dimana pada tiap kelompok ada satu coach yang mendampingi. Setiap siswa diberikan arahan bagaimana membuat animasi dengan aplikasi Stick Nodes.

 

Harapannya dengan kegiatan ini siswa mendapatkan pengalaman baru di bidang animasi. Siswa yang sebelumnya mempunyai hobi di bidang design juga dapat memperdalam bakatnya dan menghasilkan suatu karya mereka sendiri.

 

Ditulis oleh: Ajeng Maretya (guru Bahasa Indonesia)
Disunting oleh: Oktavianus Yeri (guru Bahasa Inggris)
Diedit oleh: Angela Manurung

Berita & Acara Terbaru
img-6
Pengertian & Contoh Kata Homonim dalam Bahasa Indonesia Beserta Klasifikasinya Menurut KBBI
15 April 2025

Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering menemukan kata-kata yang terdengar atau terlihat sama, tetapi memiliki makna yang berbeda tergantung pada konteks penggunaannya. Dalam bahasa Indonesia, fenomena tersebut disebut sebagai homonim, dimana satu kata memiliki makna yang beragam sesuai dengan konteks yang ada.

Beragamnya makna yang terkandung tersebut bisa menimbulkan kesalahpahaman jika tidak dipahami dengan baik. Oleh sebab itu, penting untuk memahami konsep ini terutama dalam komunikasi lisan maupun tulisan, agar pesan yang disampaikan dapat diterima dengan tepat.

Dalam artikel ini kami akan menjelaskan pengertian tentang apa itu homonim menurut KBBI, contoh penggunaannya dalam kalimat, serta klasifikasinya yang membantu dalam memahami perbedaan makna yang terkandung dalam satu kata.

img-7
Cara Mudah dan Seru Mengajarkan Anak Membaca di Rumah Tanpa Mengeja
15 April 2025

Mengajarkan anak belajar membaca bisa menjadi tantangan tersendiri bagi orang tua. Banyak yang beranggapan bahwa anak harus belajar mengeja terlebih dahulu sebelum bisa lancar membaca.

Padahal, ada cara lain yang lebih menyenangkan dan efektif tanpa harus mengeja satu per satu. Dengan metode belajar yang tepat, anak bisa cepat membaca secara alami dan penuh keceriaan.

Yuk, simak artikel ini untuk mengetahui cara mudah mengajarkan anak membaca dengan menyenangkan di rumah!

img-8
Permainan Tradisional Anak Indonesia: Contoh, Aturan & Keseruan
14 April 2025

Di era digital seperti sekarang, banyak anak lebih memilih bermain game di gadget daripada permainan tradisional. Padahal, permainan seperti engklek, gobak sodor, dan congklak tidak hanya seru, tetapi juga mengajarkan kerjasama, strategi, serta kebersamaan.

Jika dibiarkan, warisan budaya ini bisa semakin tergerus dan dilupakan oleh generasi muda. Selain itu, anak-anak yang terlalu sering bermain gadget cenderung kurang aktif secara fisik dan sosial. 

Oleh karena itu, penting untuk mengenalkan kembali permainan tradisional Indonesia agar anak-anak dapat menikmati keseruannya sekaligus mengasah keterampilan sosial dan motorik.

Artikel ini akan membahas berbagai permainan tradisional anak Indonesia, aturan mainnya, serta keseruannya yang tak kalah menarik dibandingkan game modern!

img-15
Please Flip Your Phone To Continue
img-16
Tour 360
img-17
Tour 360
img-18
Enrollment
img-19
E-Library