Berita & Acara
img-4

5 Peran Penting Orang Tua Dalam Pendidikan Anak

18 October 2023

Tahukah anda bahwa peran orang tua dalam pendidikan anak sangatlah penting? Hal ini karena pendidikan anak adalah tanggung jawab bersama antara sekolah serta keluarga. Orang tua berperan penting mendukung perkembangan serta keberhasilan pendidikan anak. Berikut apa saja peran orang tua dalam mendidik anak.

 

Baca Juga: Mengajarkan Etika Sopan Santun pada Anak di Rumah, Sekolah dan Lingkungan Masyarakat

5 Peran Penting Orang Tua Dalam Pendidikan Anak

1. Mendukung Lingkungan Belajar Positif di Rumah

Dalam mendidik anak, orang tua perlu membangun lingkungan belajar yang positif di rumah. Hal ini bisa dilakukan dengan menyediakan tempat yang nyaman serta tenang untuk belajar, mendukung kebiasaan membaca, memudahkan akses ke bahan-bahan pembelajaran yang relevan sekaligus mendorong jadwal atau waktu yang teratur untuk mengerjakan tugas sekolah.

Orang tua perlu terlibat aktif dalam membangun budaya belajar yang inklusif serta mendukung. Dengan lingkungan belajar yang kondusif, kebiasaan belajar anak pun berkembang dengan baik. Anak akan merasa selalu dihargai dan didukung dalam perjalanan pendidikannya.

2. Membangun Komunikasi yang Terbuka dengan Anak

Peran penting orang tua dalam mendidik anak yang tidak kalah penting selanjutnya, yakni dengan membangun komunikasi terbuka dengan anak. Ada banyak cara yang dapat dilakukan, seperti membangun harga diri anak. Orang tua bisa mendorong anak untuk mengungkapkan dirinya dalam komunikasi terbuka tanpa merasa takut direndahkan.

Orang tua juga bisa mendorong anak dalam berkomunikasi secara terbuka dengan orang lain. Hal ini dilakukan dengan mendengarkan anak dan memahami apa yang ingin disampaikannya meski dari sudut pandang yang berbeda. Hindari sikap terlalu kritis yang dapat mempengaruhi anak secara negatif.

3. Memantau dan Mendorong Kemajuan Akademik Anak

Anda sebagai orang tua harus memantau serta mendorong kemajuan akademik anak dengan melibatkan diri dalam tugas rumah, bertanya mengenai apa yang sedang dipelajari, mengatasi kesulitan belajar dan memuji serta memotivasi anak. Dengan begitu, kepercayaan diri anak meningkat.

4. Membangun Nilai dan Etika dalam Pendidikan

Tidak hanya penguasaan pengetahuan serta keterampilan, pendidikan juga membentuk nilai dan etika yang kuat. Bisa dikatakan bahwa nilai serta etika berperan penting dalam membentuk karakter individu menjadi warga yang bertanggung jawab serta berkontribusi positif dalam masyarakat. Orang tua perlu mendorong praktik nilai-nilai positif pada anak.

5. Mendukung Keterlibatan dalam Kegiatan Sekolah

Di sekolah, orang tua juga perlu aktif terlibat dalam kegiatan, seperti acara olahraga, pentas seni, kegiatan sukarela dan pertemuan orang tua. Dukungan dan kehadiran dapat memperkuat hubungan antara rumah dengan sekolah sekaligus memberikan contoh yang baik bagi anak mengenai pentingnya pendidikan.

Tips untuk Orang Tua agar Dapat Berperan Lebih Aktif dalam Pendidikan Anak

1. Luangkan Waktu Untuk Anak

Dalam menjalankan peran orangtua dalam mendidik anak, Anda perlu meluangkan waktu bersama anak. Kegiatan berinteraksi dua arah ini sempurna dilakukan di pagi hari, karena baik anak maupun orang tua masih memiliki tenaga serta pikiran yang masih segar. Sebaiknya gunakan waktu khusus dengan setiap anak jika anda memiliki anak lebih dari satu. Waktu khusus inilah yang menjadi perekat hubungan agar terhindar dari masalah disiplin. Perhatikan juga usia anak karena anak berusia 0-2 tahun membutuhkan waktu yang berbeda dengan anak berusia 3-5 tahun. Sebab, anak usia 0-2 tahun masih bergantung pada orang tuanya mulai dari menyusu, berlatih berjalan, makan, dan masih banyak lagi.

2. Bersikaplah Positif

Perlu dicatat bahwa anak akan mencontoh sikap orang tua sehingga sangat penting untuk bersikap positif. Anda bisa memberikannya contoh bagi mereka untuk diikuti agar mereka berperilaku sesuai keinginan Anda. contohnya, membuang sampah di tempat sampah dan makan mengunyah perlahan. Dengan begitu, anak akan mengikuti kebiasaan Anda secara otomatis.

Bersabar juga bisa Anda contohkan kepada anak. Ketika anak-anak nakal di tempat umum, cobalah untuk bersabar serta kenali penalarannya terlebih dahulu. Jika ia menghiraukan ucapan Anda, usahakan tidak mengeluarkan kata-kata kasar. Coba beri penjelasan pada anak dengan suara lembut tetapi dengan sikap yang tegas.

3. Jadilah Contoh Yang Baik

Ada banyak hal yang dapat dilakukan untuk menjadi contoh yang baik bagi anak-anak. Anak akan menyalin kebiasan orang tua sehingga sangat penting untuk berucap jujur. Jika anak mengaku berbuat salah, cobalah untuk menghargai keberanian bicaranya. Sebab, memarahinya akan membuat dia menyesal berkata jujur.

4. Dukung Anak Dengan Penuh Kasih Sayang

Peran orang tua dalam mendidik anak selanjutnya yakni dengan mendukungnya penuh kasing sayang. Janganlah malu untuk mengekspresikan rasa sayang anda seperti memeluk dan mencium agar anak merasa nyaman dengan Anda. Dengan begitu, ia akan tumbuh besar dengan baik di lingkungan keluarga yang penuh cinta.

Kesimpulan

Dalam artikel ini, kita telah membahas pentingnya peran orang tua terhadap pendidikan anak. Orang tua memiliki tanggung jawab besar dalam mendukung perkembangan anak di sekolah dan dalam kehidupan sehari-hari. Dari mendidik dengan kasih sayang hingga membantu anak membangun kebiasaan hidup yang positif, peran orang tua sangat berpengaruh terhadap perkembangan jiwa dan karakter anak. 

Keterlibatan orang tua dalam pendidikan adalah kunci kesuksesan anak di zaman modern. Dalam proses ini, komunikasi yang terbuka dan aktif sangat penting, sehingga orang tua harus lebih memperhatikan kebutuhan, kesulitan, dan potensi anaknya. 

Dengan kerja sama yang baik antara keluarga, sekolah, dan anak, kita dapat mencapai hasil akademik yang lebih baik dan membantu anak-anak tumbuh menjadi individu yang cerdas, memiliki semangat dalam belajar, dan memiliki moral yang kuat. Dalam dunia yang sibuk ini, janganlah menyepelekan peran orang tua dalam pendidikan anak-anak, karena mereka adalah kunci menuju masa depan yang cerah.

Itulah penjelasan mengenai apa saja peran orang tua dalam mendidik anak yang penting dipelajari. Tidak hanya guru, orang tua pun berperan besar dalam mendukung tumbuh kembangnya di dunia pendidikan, mencapai kesuksesan dan keberhasilan anak. Orang tua perlu mengajarkannya betapa pentingnya pendidikan.

Berita & Acara Terbaru
img-5
SMA
CAMPUS IMMERSION 2024 - UNLOCKING OUR POTENTIAL TO CREATE OUR FUTURE
20 December 2024

Global Prestasi School memiliki program yang begitu variatif demi mempersiapkan masa depan dan mencerdaskan anak bangsa.  Siswa-siswi kelas XII mulai mempersiapkan kelulusan dan perkuliahan, oleh karena itu salah satu program Global Prestasi School di jenjang Senior High adalah Campus Immersion

img-6
10 Rekomendasi Wisata Outdoor Bekasi untuk Liburan Keluarga
22 November 2024

Temukan 10 rekomendasi wisata outdoor Bekasi untuk pengalaman liburan seru! Jelajahi berbagai destinasi wisata di Bekasi yang alami dan menyenangkan.

img-7
Class Meeting Sekolah: Pengertian, Manfaat dan Contoh Lomba
22 November 2024

Simak pengertian, manfaat, dan contoh lomba seru di acara class meeting sekolah. Kegiatan asyik meningkatkan kebersamaan & semangat siswa.

img-14
Please Flip Your Phone To Continue
img-15
Tour 360
img-16
Tour 360
img-17
Enrollment
img-18
E-Library