Berita & Acara
img-4

Regina Blancha Dan Perjalanannya Menemukan Self Love

18 November 2020

Pada tanggal 18 November 2020, SMA Global Prestasi mengadakan acara webinar bersama Regina Blancha, seorang influencer yang merintis karirnya di usia muda. Webinar ini bertujuan agar murid-murid SMA Global Prestasi mengetahui pekerjaan apa saja yang dikerjakan oleh influencer, dan bagaimana cara merintis karier di usia muda. Tidak hanya itu, webinar ini juga memberikan inspirasi untuk murid-murid agar lebih mencintai diri sendiri atau self love.

 

Kegiatan ini diawali dengan Kak Regina yang bercerita tentang pengalamannya bekerja sebagai influencer dari tahun 2016-sekarang. Kak Regina bercerita bahwa dulu ia tidak mendapat persetujuan dari orang tua nya untuk menjadi seorang influencer. Ayah dan Ibu Kak Regina ingin agar anaknya kuliah di jurusan hukum dan bekerja di bidang hukum. Kak Regina pada akhirnya membuat keputusan untuk kuliah di jurusan hukum seperti keinginan orang tua nya sekaligus menjadi influencer seperti keinginannya.

 

Selain itu, Kak Regina juga membagikan pengalamannya tentang self love journey. Menurutnya, cantik itu tidak harus sesuai dengan standar yang ada. Ia ingin semua orang dapat menerima dirinya sendiri, tidak merasa insecure, dan percaya diri.

 

img-5

 

Setelah kegiatan berbagi pengalaman, Kak Regina membuka sesi tanya jawab. Tidak sedikit murid yang bertanya dan tertarik dengan perjalanan karier Kak Regina. Mulai dari konten apa yang pertama kali Kak Regina buat, sampai siapa orang yang paling berpengaruh dalam perjalanan Kak Regina. Selain itu, Kak Regina juga berbagi sedikit pengalaman yang belum disampaikan. Ia bercerita bahwa ia pernah hampir masuk rumah sakit karena kelelahan bekerja. Hal ini dapat menjadi pelajaran untuk murid-murid bahwa tidak ada pekerjaan yang mudah dilakukan dan usaha tidak akan mengkhianati hasil.

 

Acara ini berjalan dengan baik. Murid-murid mendapat banyak pelajaran dan motivasi dari kisah Kak Regina. Ketertarikan para murid pada kegiatan ini juga dapat dilihat dari keaktifan bertanya dan berbagai pertanyaan unik yang diajukan. Seluruh peserta merasa sangat puas dengan hasil webinar ini. Meskipun dilaksanakan secara online karena pandemi, webinar dapat berjalan dengan baik dan lancar.

 

Penulis: Ayesha Naila, seorang murid SMA kelas 10 IPA-2
Disunting oleh: Kristini Natalia dan Bella Viona C.
Diabadikan oleh: Asri Winahyu

Berita & Acara Terbaru
img-6
SMA
Sepenggal Cerita Local Immersion di Wonosobo.
22 April 2024

Di desa Buntu, Wonosobo, Jawa Tengah ini, seluruh peserta didik kelas X SMA GPS Bekasi, yang untuk pertama kalinya berkolaborasi dengan GPS Dago, Bandung diberikan kesempatan untuk bersama-sama belajar beragam life skills yang akan menjadi modal mereka dalam kehidupan nyata kelak, dari tanggal 3-8 Maret 2024

img-7
100 Contoh Kata Sifat dalam Bahasa Indonesia, Pahami Pengertiannya untuk Pembelajaran Efektif
03 April 2024

Pelajari 100 contoh kata sifat dalam Bahasa Indonesia beserta pengertian dan fungsinya. Pahami cara menggunakannya untuk pembelajaran yang efektif.

img-8
Rumus Persamaan Kuadrat: Panduan Singkat dan Praktis untuk Pemula
03 April 2024

Pelajari rumus persamaan kuadrat beserta cara mencari akar-akarnya dalam ulasan lengkap ini. Temukan kuadrat sempurna dan pemfaktoran yang diperlukan.

img-15
Please Flip Your Phone To Continue
img-16
Tour 360
img-17
Tour 360
img-18
Enrollment
img-19
E-Library